Minggu, 02 November 2014

Merenungi 3 Pesan

Saat membaca sebuah buku tentang nasihat-nasihat ini, saya temukan satu pesan yang malam ini penting untuk direnungkan. Meskipun saat ini masih belum benar-benar saya pahami tetnang kedalaman makna yang terkandung di dalamnya. Ingin saya tuliskan sebagai pengingat secara pribadi, dan bagi siapa pun yang membaca semoga bisa memberi manfaat. Dalam kitab Nashaihul Ibad, dituliskan sebuah ungkapan dari Yahya bin Mu'adz, ia berkata:
1. Barang siapa dapat melepas dunia seluruhya, maka ia telah mengambil akhirat seluruhnya
2. Barang siapa mengambil dunia seluruhnya, berrarti ia telah melepaskan akhirat seluruhnya.
3. Mencintai akhirat menjadi sebab melepaskan dunia: tidak menyukai dunia menjadi sebab mencintai akhirat.

Ketiga perkataan Yahya bin Mu''adz itu menjadi tak jarang menjadi keresan tersendiri buat saya ketika merenungkannya. Jika ditanya tentang orientasi amal "apakah seluruh amalmu telah tertuju pada besarnya harap mendapat sebaik-baik balasan di akhirat? Apakah amalmu telah kau persembahkan demi meraih keridhoan Alloh?"

Tidak ada komentar: